Pages

Labels

Jumat, 03 Maret 2017

Intel Prosesor Cannonlake Meningkat 15 Persen dari Kaby Lake

Intel kembali menghadirkan prosesor terbaru Intel 8 Gen Core i7-8000, walaupun performa CPU dari Intel belum menjadi prioritas dalam tahun tahun ini, namun itu bisa berubah karena chip Intel yang akan datang yaitu Cannonlake akan memberi peningkatan kinerja lebih dari 15 persen dibandingkan dengan chip Kaby Lake, karena mereka memanfaatkan versi terbaru dari 14nm process node. Prosesor baru ini akan memberikan peningkatan throughput saat proses berlangsung. Hal itu tegaskan oleh Venkata Renduchintala presiden Intel Client and Internet of Things businesses and Systems Architecture Group.

Perbaikan kinerja dari Skylake ke Kabylake meningkat 15 persen. Dan peningkatan kinerja prosesor untuk Cannonlake setidaknya 15 persen juga, hal ini diungkapkan oleh Intel.
Untuk perbandingan Intel dari generasi ke generasi:

Chip Cannonlake pertama dijadwalkan akan rilis pada semester kedua tahun ini. Chip yang disebut generasi 8th dari Intel Core i7.
Intel diharapkan dapat menampilkan Cannonlake di CES. Intel mungkin mencoba untuk mengejar ketertinggalan dari AMD, yang berencana meningkatkan kinerja 40 persen untuk chip Ryzen.
Produsen chip di akhir tahun kemarin menfokuskan pada peningkatan kinerja dengan meningkatkan frekuensi clock. Kemudian fokus beralih dengan mengintegrasikan teknologi grafis dan I/O dalam prosesor.

Tetapi Intel harus tetap bersaing dengan AMD, yang mengandalkan kekuatan Ryzen.  Para pengamat pun mengatakan Ryzen akan mengambil pangsa pasar PC gaming high-end.

Sumber:
http://pcmedia.co.id/2017/02/intel-klaim-prosesor-cannonlake-meningkat-15-persen-dari-kaby-lake/